Tuesday, November 12, 2024

Gelar Debat Publik Kedua, KPU Prabumulih Berharap Masyarakat Dapat Menentukan Pilihannya

 


 

Prabumulih, Muarasumsel.com – Kembali gelar Debat Publik Kedua pasangan calon (Paslon) Walikota dan Wakil Walikota Prabumulih 2024 di Hotel South Sumatera Prabumulih, Komisi Pemilihan Umum (KPU) kota Prabumulih berharap masyarakat dapat menentukan pilihannya.

 

“Kami KPU kota Prabumulih dalam hal ini pelaksana Debat Publik Kedua ini, kami diwajibkan untuk memfasilitasi para pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Prabumulih untuk dapat menyampaikan visi dan misi dari pada pasangan calon, yang mana dari ini juga kita akan melakukan pendalaman baik dari program-program yang telah dibuat oleh para pasangan calon dengan harapan para pemilih dapat menentukan pilihannya pada tanggal 27 November 2024 nanti,” ujar Ketua KPU Kota Prabumulih Marta Dinata, yang diwawancarai usai debat digelar, Senin (11/11/2024).




Untuk itu lanjut pria berkacamata ini mengatakan, berdasarkan petunjuk teknis (Juknis) yang telah dikeluarkan oleh KPU RI, debat tersebut tentu merupakan bagian yang sangat penting. “Saya juga secara pribadi maupun kelembagaan berharap pada pelaksanaan debat kedua pada hari ini dapat berjalan dengan lancar, sukses, tertib sehingga pemirsa dirumah dapat menyaksikan, dapat mendengarkan secara langsung terkait penyampaian program visi dan misi dari pasangan calon Walikota dan Calon Wakil Walikota Prabumulih ini,” pungkasnya seraya menyebutkan pihaknya berharap setelah debat ini digelar tingkat partisipasi masyarakat pada Pilkada serentak 2024 ini dapat lebih meningkat lagi.

Sementara itu ditempat yang sama, tampak hadir Penjabat (Pj) Walikota Prabumulih H. Elman ST MM bersama unsur Forkopimda Prabumulih, Ketua DPRD Kota Prabumulih H. Deni Victoria, SH. , M.Si., Kapolres Prabumulih AKBP Endro Aribowo, SIK, Kejari Kota Prabumulih Khristiya Lutfiasandhi, SH MH, Wakil Ketua Pengadilan Negeri Kota Prabumulih Sugiri Wiryandono, dan Ketua Bawaslu Kota Prabumulih Afan Sira Oktrisma, serta jajaran KPU Kota Prabumulih lainnya yang sekaligus menyaksikan debat publik kedua pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Prabumulih tahun 2024 dengan tema debat kedua kali ini meliputi ekonomi, infrastruktur, geografi dan sosiologi kemasyarakatan serta mitigasi bencana.(Adv/01)

Share:

Saturday, November 9, 2024

Sukses Gelar Debat Pertama, KPU Prabumulih Siapkan Debat Kedua

 


 

Prabumulih, Muarasumsel.com – Usai sukses gelar Debat Publik Pertama bagi pasangan calon (Paslon) Walikota dan Wakil Walikota Prabumulih tahun 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Prabumulih kini persiapkan Debat Publik Kedua.

 

Ketika diwawancarai awak media, Ketua KPU Kota Prabumulih Marta Dinata mengatakan, untuk debat publik kedua nanti direncanakan berlangsung pada 11 November 2024 mendatang. “Debat kedua, sama seperti debat publik pertama yakni lokasinya di hotel South Sumatera Prabumulih,” ungkap Marta saat itu, Jumat(8/11/2024).

 

Lebih lanjut disampaikan Marta Dinata, debat publik kedua ini nantinya akan mengangkat sejumlah topik krusial yang berkaitan dengan pembangunan daerah. Mulai dari Permasalahan Ekonomi, Infrastruktur, Geografi dan Sosiologi Kemasyarakatan, serta Mitigasi Bencana Alam.

 

Dengan jumlah pendukung yang diperbolehkan berada di lokasi debat kedua nantinya berjumlah 40 orang. “Jika pada debat pertama masing-masing pasangan calon diizinkan membawa 48 pendukung, kini jumlah tersebut berkurang menjadi 40 orang. Keputusan ini diambil berdasarkan hasil rapat koordinasi untuk menjaga ketertiban dan kenyamanan selama acara berlangsung. Berdasarkan hasil rapat koordinasi, diputuskan jumlah pendukung yang boleh masuk berjumlah 40 orang saja,” terangnya seraya mengatakan pembatasan ini bertujuan untuk menciptakan suasana yang lebih kondusif dan memungkinkan fokus pada substansi debat.

 

Selain itu masih kata Marta Dinata, pihaknya juga memperhatikan kenyamanan peserta dan penonton selama debat, berdasarkan dari pengalaman debat sebelumnya, KPU akan menambah fasilitas pendingin ruangan, baik berupa kipas angin maupun AC untuk memastikan suasana tetap sejuk dan nyaman. "Kemarin kami banyak mendapat masukan, agar menambah pendingin ruangan agar lebih sejuk dan nyaman," tutur Marta.

 

Dalam kesempatan itu pula, Marta Dinata juga mengimbau masyarakat Prabumulih untuk menyaksikan debat publik kedua  nanti baik secara langsung di lokasi yang telah ditentukan maupun melalui saluran live streaming. “Masyarakat dapat mengakses siaran langsung debat melalui platform YouTube KPU Kota Prabumulih atau melalui siaran langsung TVRI. Ini merupakan langkah penting untuk memastikan bahwa informasi tentang para calon dan visi mereka dapat diakses oleh seluruh lapisan masyarakat. Karena debat ini merupakan kesempatan bagi masyarakat untuk menilai dan memahami program serta komitmen pasangan calon. Untuk itu kami berharap masyarakat dapat menyaksikan dan berpartisipasi aktif dalam proses demokrasi ini," tukas Marta. (*/01)

Share:

Friday, November 8, 2024

KPU Prabumulih Resmi Lantik 1.967 KPPS

 


 

Prabumulih, Muarasumsel.com – Semakin mendekati hari H pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Prabumulih resmi lantik 1.967 Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS), Kamis (7/11/2024).

 

Ketua KPU Kota Prabumulih Marta Dinata menyampaikan, sebanyak 1.967 petugas KPPS telah dilantik dan untuk pelantikannya digelar di kecamatan masing-masing. “Nantinya masing-masing TPS itu akan dijaga oleh 7 orang petugas KPPS, nah hari ini pelantikkannya,” sebut Marta yang diwawancarai awak media saat itu.

 

Dikatakannya, pelantikan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan yang bertujuan untuk memastikan bahwa pemilihan kepala daerah berjalan dengan lancar, adil, dan transparan.  

Marta juga menekankan pentingnya pemahaman akan tugas dan fungsi KPPS. Ia mengimbau seluruh petugas yang baru dilantik, untuk mempelajari semua aturan terkait pemungutan suara dan penghitungan suara. "Tugas pokok petugas KPPS adalah melakukan pemungutan suara dan penghitungan. Oleh karena itu, pelajari aturan-aturannya dengan baik," terangnya.

 

Selain itu, sambung Marta mengingatkan para petugas KPPS juga harus menjaga kesehatan tubuhnya agar tetap dalam kondisi fit sehingga dapat menjalankan tugas dengan maksimal nantinya.

 

Sebab lanjut Marta, kesehatan menjadi aspek penting, mengingat pemilu adalah proses yang panjang dan memerlukan stamina serta fokus tinggi dari semua petugas yang terlibat. 

"Jaga kesehatan, serta jalankan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab," pungkasnya.(*/01)

Share:

Thursday, November 7, 2024

Sortir Lipat Surat Suara Pilkada Serentak 2024 Selesai, Puluhan Surat Suara Ditemukan Rusak

 


 

Prabumulih, Muarasumsel.com – Usai gelar tahapan sortir lipat surat suara untuk pemilihan kepala daerah (Pilkada) Serentak 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Prabumulih umumkan sebanyak 21 surat suara ditemukan rusak.

 

Ketua KPU Kota Prabumulih Marta Dinata, melalui Anggota KPU Prabumulih Agus Salim SH ketika diwawancarai menyampaikan, saat ini KPU Prabumulih telah selesai melakukan tahapan sortir lipat logistik berupa surat suara. “Sortir lipat selesainya hari ini Rabu (6/11/2024). Baik untuk surat suara jenis pemilihan Walikota dan Wakil Walikota ataupun pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur itu semua sudah selesai disortir dan dilipat,” ujar Agus yang saat itu didampingi anggota KPU lainnya yakni Resa Amelia dan Sekretaris KPU Prabumulihh Yasrin Abidin, Rabu (6/11/2024).

 

Dikatakan Agus, dalam tahapan sortir dan lipat surat suara tersebut memang ditemukan beberapa surat suara yang dalam kondisi rusak. “Untuk surat suara jenis pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Prabumulih dari total kebutuhan sebanyak 147.898 lembar surat suara, ditemukan 21 lembar yang rusak,” bebernya.

 

Sedangkan untuk surat suara jenis pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, dari kebutuhan yang sama, ditemukan 61 lembar yang rusak. "Jadi dari kebutuhan kita sebanyak 147.898 surat suara untuk pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur, terdapat 148.091 yang sudah dilipat dalam keadaan bagus. Untuk rusak ada 61 lembar surat suara," ungkapnya.

 

Meski demikian, lebih lanjut dijelaskan Agus, KPU telah menyiapkan cadangan surat suara untuk setiap tempat pemungutan suara (TPS). Dari total surat suara yang ada, setiap TPS akan mendapatkan tambahan 6 lembar sebagai cadangan jika terjadi kekurangan atau kerusakan pada hari pemungutan suara. "Kalau untuk surat suara Pemilihan Suara Ulang (PSU) itu belum dilakukan pelipatan dan sortir," sebutnya.

 

Dalam kesempatan itu, tambah Agus, pentingnya pemahaman lebih dari petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) mengenai prosedur penanganan surat suara juga pihaknya harapkan, seperti jika ada kekurangan surat suara, petugas KPPS harus mampu mengambil langkah cepat dengan cara mencari kekurangan surat suara itu dari TPS terdekat. "Jika petugas KPPS tidak paham, maka akan terjadi masalah saat surat suara kurang, termasuk pemilihan suara lanjutan (PSL)," pungkasnya seraya menuturkan distribusi logistik pilkada tersebut direncanakan akan dilaksanakan pada H-1 sebelum hari pemungutan suara. (*/01)

Share:

Wednesday, November 6, 2024

Pertamina Drilling Berikan Pelatihan Pengelasan Bagi 15 Pemuda Kota Prabumulih


Prabumulih, Muarasumsel.com - Bentuk kepedulian jangka panjang kepada masyarakat Prabumulih, PT Pertamina Drilling Services Indonesia (Pertamina Drilling), afiliasi PT Pertamina Hulu Energi (PHE) selaku Subholding Upstream Pertamina melalui program Community Involvement & Development (CID) 2024 menyalurkan 15 pemuda Kota Prabumulih untuk mengikuti program magang di bengkel las.


Hal itu tentunya berkaitan dengan perusahaan yang tidak hanya berskala nasional tetapi juga global, serta tidak hanya berkewajiban untuk beroperasi secara bertanggung jawab, tetapi juga memiliki kesempatan yang besar untuk memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat sekitar yang dikenal dengan penciptaan nilai bersama (Creating Shared Value) melalui pencapaian SDGs (Sustainable Development Goals). Salah satu poin dalam SDGs yaitu peningkatan kualitas sumberdaya manusia dan ekonomi menjadi faktor kunci kesuksesan keberlanjutan kedaulatan hidup dalam sebuah negara. Peningkatan sumber daya manusia adalah faktor penentu sebagai sebuah indikator kemajuan suatu wilayah. Pertamina Drilling sebagai sebuah perusahaan multinasional memiliki pengaruh besar terhadap pembangunan wilayah di sekitar perusahaan sehingga nantinya pertumbuhan ekonomi serta terbangunnya masyarakat yang sejahtera di wilayah sekitar meningkat.

Untuk itu, dalam peresmian program Community Involvement & Development (CID) 2024 Pertamina Drilling menyalurkan pemuda-pemuda Kota Prabumulih untuk mengikuti program magang di bengkel las. Sebanyak 15 orang pemuda yang terdiri dari 14 laki-laki dan 1 perempuan itu disalurkan pada 2 bengkel las yang berada di Kota Prabumulih. Penempatan ini merupakan kelanjutan program CID Pertamina Drilling pada 2023 lalu. 



Meddenia Ayu Wulandari, Manager Communication Relation & CID Pertamina Drilling mengatakan, "Program CID Pertamina Drilling di tahun 2024 merupakan kelanjutan program 2023. Kami telah menseleksi 15 orang untuk mengikuti program magang pengelasan di bengkel-bengkel las yang ada di Kota Prabumulih".

“Selain program magang, Pertamina Drilling juga memberikan bantuan kepada bengkel-bengkel las sebagai tambahan modal usaha bagi pengusaha kecil yang berada di sekitar wilayah kerja Pertamina Drilling. Diharapkan dengan adanya penyaluran tenaga kerja serta bantuan kepada usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) dapat memberikan angin segar bagi perekonomian masyarakat Prabumulih,” tambahnya.

Peningkatan sumber daya manusia adalah faktor penentu sebagai sebuah indikator kemajuan suatu wilayah. Pertamina Drilling sebagai sebuah perusahaan multinasional memiliki pengaruh besar terhadap pembangunan wilayah di sekitar perusahaan sehingga nantinya pertumbuhan ekonomi serta terbangunnya masyarakat yang sejahtera di wilayah sekitar meningkat dan mampu bersaing di era perdagangan bebas seperti saat sekarang ini.

Diharapkan program ini dapat mewujudkan SDM yang berdaya dalam rangka mewujudkan keberlanjutan dalam pemberdayaan masyarakat dan lingkungan, membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pelatihan peningkatan keterampilan pemuda serta meningkatkan partisipasi dan keterlibatan masyarakat sekitar dalam program.

Sementara itu, ditempat yang sama, Rika Damayanti, Lurah Gunung Ibul Barat kota Prabumulih yang turut hadir mengatakan dirinya mengapresiasi program Keterampilan Pemuda Pelatihan Marketing dan Pengelasan Pemuda Prabumulih dari Pertamina Drilling melalui program CID nya. “Saya secara pribadi dan pimpinan wilayah sangat mengapresiasi program Pertamina Drilling, sangat luar biasa baru tahu ada kegiatan yang positif seperti ini. Dengan ini tentu membantu Pemerintah Daerah dalam menurunkan angka kemiskinan, mengurangi pengangguran, meningkatkan ekonomi, dan menurunkan kriminalitas. Selain itu program CID Pertamina Drilling juga membantu UMKM dan Posyandu yang dimana saat ini mereka sudah mandiri,” tukasnya.

Selain itu, berjalannya CID Pertamina Drilling dapat membangun citra positif Perusahaan, meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Pertamina Drilling dan merupakan tanggung jawab sosial Perusahaan kepada masyarakat. 

Pertamina Drilling yang merupakan afiliasi PT Pertamina Hulu Energi (PHE) selaku Subholding Upstream Pertamina terus berkomitmen mendukung program pemberdayaan dan peningkatan taraf hidup masyarakat terutama yang berada disekitar wilayah operasinya.(*/01)
Share:
ingat pakai masker dan sering cuci tangan !!!