Friday, March 8, 2024

Diduga Terpeleset, Wanita Usia 52 Tahun Ditemukan Tewas Dalam Sumur

 


Prabumulih, Muarasumsel.com - Sufiah (52), warga Gang Simun RT01 RW07 Jalan Belitung Kelurahan Gunung Ibul Timur, Kecamatan Prabumulih Timur ditemukan tewas dalam Sumur, Jumat(08/03/2024).

Berdasarkan keterangan salah satu warga, Mariam mengatakan, sudah beberapa hari tidak melihat korban. "Kurang lebih 3 hari ini kami idak teliat dengan Pia ini, biasonyo kan sering keluar rumah, nah pagi ini tau-tau ditemuke la di dalam sumur samping rumahnyo ini, idak nyangko nian," ujar wanita berhijab ini.

Sambungnya, korban diketahui sudah sejak lama tinggal di wilayah tersebut. "Pia ini masih gadis dan tinggal dengan emaknyo bae. Nah, emaknyo la tuo, jadi Pia ini lah yang ngurusi emaknyo itu," jelas Mariam bersama warga lainnya. 

Masih kata dia, semasa hidupnya korban dikenal pendiam dan tidak banyak ulah. "Dio ini setau kami pendiam, gawenyo dirumah bae ngurus emaknyo tapi dio ini galak la bantu-bantu tetanggo sini kalau dimintai tolong, samo dio ini dapet bantuan Pemerintah," bebernya seraya mengatakan tak mengetahui dimana alamat keluarga korban lainnya. 

Sementara itu, Kapolres Prabumulih AKBP Endro Ariwibowo SIk MH, melalui Kapolsek Prabumulih Timur AKP Herry Sulistio SH mengatakan, berdasarkan info dari Bhabinkamtibmas tadi pagi telah ditemukan satu jenazah wanita di Gang Simun RT 01 RW07 Kelurahan Gunung Ibul Timur yang berada di dalam sumur. "Setelah mengetahui itu kami langsung melapor ke Satreskrim Polres Prabumulih guna memberitahukan ke tim Identifikasi untuk melakukan evakuasi jenazah. Kemudian, bersama tim identifikasi kami melakukan evakuasi kepada jenazah wanita yang berada di dalam sumur tersebut. Dan berdasarkan dari pemeriksaan sementara di TKP korban diduga terpeleset dan terperosok ke dalam sumur. Kemudian, untuk barang bukti yang berhasil diamankan tim yakni berupa sepasang sendal.  Untuk selanjutnya, tim masih melakukan pemeriksaan baik dilingkungan rumah ataupun bakal memeriksa saksi-saksi," tukas Herry yang saat itu dibincangi usai mengantar jenazah ke Kamar Jenazah RSUD Kota Prabumulih.(01)
Share:
ingat pakai masker dan sering cuci tangan !!!