Thursday, February 23, 2023

PKS Umumkan Usung Anies R Baswedan Jadi Capres 2024


Foto : Muarasumsel.com
Ketua DPD PKS Prabumulih, Ben Heri bersama pengurus serta relawan Anies Rasyid Baswedan. 


Prabumulih, Muarasumsel.com - Mantap, secara resmi DPD PKS Kota Prabumulih umumkan mendukung Anies Rasyid Baswedan untuk maju sebagai Calon Presiden (Capres) di pemilihan Capres dan Cawapres 2024 mendatang. 


Hal itu diungkapkan langsung oleh Ketua DPD PKS Prabumulih, Ben Heri, yang saat itu telah menyaksikan pengumuman pernyataan dukungan kepada Anies oleh Dewan Majelis Syura, bersama pengurus dan kader PKS serta relawan Anies Baswedan, Kamis (23/2/2023).

"Presiden PKS sudah menginstruksikan kepada seluruh kader di pelosok negeri untuk mensosialisasikan Capres yang diusung dan PKS untuk di 2024. Nah, dan kami kader ini kalau sudah di perintahkan ini kita akan sungguh-sungguh untuk menjalankan perintah itu khususnya di Prabumulih dalam mensosialisasikan Capres Anies Rasyid Baswedan dan sosialisasikan PKS hingga ke pelosok Desa," kata Ben Heri ketika dibincangi di kediaman Ustad Mat Amin. 

Meski masih kata dia, memang untuk deklarasi Capres yang diusung tersebut baru akan diumumkan pada tanggal 24/02/2023 di Rakernas. Namun penunjukan tersebut tentu melihat dari beberapa faktor diantaranya PKS menilai Anies dari hasil survey yang cukup tinggi, faktor relawan, sejarah hingga partai pengusung sudah menggerakkan mesin. "Untuk itu kita PKS optimis mendukung Anies di 2024. Terlebih saat ini sudah ada empat partai yang telah mengusung yakni PKS, Nasdem, dan dua partai lagi menyusul yakni Demokrat dan Partai Umat," bebernya. 

Untuk itu lanjutnya, bukan hanya kader-kader, caleg yang ada di PKS juga berkewajiban untuk mensosialisasikan Capres dan PKS tersebut nantinya. "Karena target kita Capres yang PKS usung ini bisa menang dan PKS pun juga menang baik di Pileg (Pemilihan Legislatif), Pemilihan Presiden maupun di Pilwako di Prabumulih mendatang khususnya," tukasnya yang saat itu turut didampingi Ketua MPD PKS Adi Chandra dan Pengurus DPD Relawan Anies Prabumulih, Usman Fitriansyah. (01)
Share:
ingat pakai masker dan sering cuci tangan !!!