Prabumulih, Muarasumsel.com - Sebanyak 120 remaja asal Kota Prabumulih diberangkatkan ke PT Sri Rejeki Isman Tbk (PT Sritex) Sukaharjo, Solo.
Pelepasan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Prabumulih, H Elman ST dari Pendopoan Rumah Dinas Wali Kota Prabumulih, Senin (4/7).
"Tahap pertama ada sekitar 50 orang pulang dan sekarang (tahap kedua, red) sudah ditraining satu bulan, difasilitasi pemerintah dan mereka harus menyiapkan diri mereka supaya selalu sehat," kata Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Prabumulih, H Elman ST dibincangi disela-sela acara pelepasan.
Pekerja ini sudah menandatangani surat pernyataan dan tidak bisa pulang minimal satu tahun bekerja. Bagi yang melanggar, akan ada sanksi dan harus mengembalikan sejumlah biaya yang sudah dikeluarkan.
"Ini program pemerintah untuk pengentasan pengangguran. Remaja yang dikirim, merupakan asli Kota Prabumulih dari desa dan elurahan,” jelasnya.(01/ril)